Seharian Main dan Kulineran di Surabaya! : Tunjungan Plaza Mall & IKEA Ciputra World Surabaya

IKEA Ciputra World Surabaya - habisliburan.com

Haloo Sobat Habisliburan! Apa kabarnya nih kalian? Semoga dalam keadaan sehat dan bahagia yaa..Aamiin :) Kali ini aku bakal share pengalaman habis liburan ke Kota Surabaya :D Liburan kali ini bener-bener ditempuh cuma seharian haha, jadi pagi berangkat otw ke Surabaya, malamnya balik lagi otw ke Jogja :D Yuk langsung saja kita mulai ceritanya..

Jadi, aku dan suamiku berangkat ke Surabaya naik kereta. Berangkat dari Stasiun Tugu Jogja menuju ke Stasiun Surabaya Gubeng. Berangkat pukul 06.45 pagi. Jadwal sampai di Gubeng pukul 10.45 WIB. Selama perjalanan alhamdulillah berjalan lancar. Oiya, karena kita berangkat bertepatan dengan peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia, yakni 17 Agustus 2023, maka sewaktu di kereta para penumpang dihimbau untuk berdiri untuk kemudian bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mengheningkan cipta :) Ikut bersyukur dan bangga rasanya sama negara kita tercinta ini :)

Alhamdulillah kereta sampai Gubeng tepat waktu. Lanjut kita otw perjalanan ke Mall Tunjungan Plaza Surabaya. Yang bikin kaget adalah ternyata Mall Tunjungan Plaza Surabaya itu ada banyak yaa hehe. Aku pikir cuma 1 aja :") Kalau nggak salah dari 1-6, jadi Tunjungan Plaza 1, 2, dst, 6. Ampe bingung kita waktu ditanyain mau turun di mana wkwk. Akhirnya kita turun Tunjungan Plaza 3. Mulailah perjalanan kita jalan-jalan di Mall yang sangat besar ini. Berkeliling-kelilinglah kita dan menemukan banyak toko/ tenant dari brand-brand yang belum ada sama sekali di Jogja, seperti Longchamp, Dior, Chanel, dan masih banyak lagi lainnya.

Nahh, kembali lah ke tujuan awal kita ke Mall ini, yakni mau kulineran hahaha. Yang pertama kita tuju adalah Wingstop yang berada di Tunjungan Plaza 3 bagian Food Court. Baru pertama kali nyoba sih, tapi langsung sukaaa karena ayamnya enakkkk, dalamnya matang. Nah ini nih yang bikin menarik, karena pilihan flavournya juga beragam, ada Red Hot Cajun, Garlic Parmesan, dan masih banyak lagi lainnya. Rasanya enak dan pas di lidah :D Pingin balik lagi deh buat makan Wingstop, soalnya di Jogja belum ada :")

Wingstop Tunjungan Plaza Surabaya - habisliburan.com

Next, kita lanjut cari Kanalu Nori Taco yang review nya aku dapetin dari TikTok hehe. Ternyata lokasinya nggak jauh dari Food Court tadi, padahal kita dah muter-muter keliling-keliling ke Tunjungan Plaza lain-lainnya juga :") gapapa deh jadi pengalaman, sehat juga, anggap lagi olahraga haha. Nah, karena aku ini adalah penggemar Salmon Mentah, sudah dipastikan pilihan menu yang ku pesan adalah Salmon Sashimi Nori Taco seharga 30rb rupiah. Dan sudah dipastikan pula rasanya enak, salmonnya lembut dan fresh, ditambah irisan tomat sama nanasnya juga bikin seger. Kenyang sih makan 1 doang nih :D

Kanalu Nori Taco Tunjungan Plaza 3 - habisliburan.com

Kanalu Nori Taco Tunjungan Plaza 3 - habisliburan.com

Hari sudah siang, lanjut ke next destinasi kita, yakni IKEA Ciputra World Surabaya. Yeayy! Sebenernya aku sudah pernah nyobain berkunjung ke IKEA Alam Sutera sewaktu main ke Jakarta bareng temen-temen dan aku cerita ke suami kalo di IKEA ada resto makanan yang enak. Kepingin coba lah dia, jadi sekalian lah di Surabaya ini hehe. Perjalanan dari Tunjungan Plaza ke Ciputra World tidaklah jauh, hanya membutuhkan waktu sekitar 17-20 menitan. 

Sampai di Ciputra World, langsunglah kita menuju ke IKEA! Sesampainya di depan IKEA memang langsung disajikan dengan bagian Bistro dari IKEA. Karena yang kita cari adalah menu makanan di restonya jadi kita nggak mampir di Bistro. Bistro IKEA ini menjual makanan seperti donat, egg tart, roti goreng, es krim, french fries, dan masih banyak lagi lainnya. Sedangkan untuk makanan berat atau utamanya terletak di bagian restoran yang untuk menjangkaunya kita harus berjalan-jalan dulu dan melihat-lihat berbagai produk-produk dari IKEA ini. 

Awalnya sih nggak mau beli apa-apa ya, cuma mau makan aja. E... tau tau tertarik juga sama toples makanan untuk simpan makanan di kulkas, belilah sayaa karena memang lagi butuh juga hahaha. Bener-bener komplit barang-barang yang tersedia di IKEA ini, semua peralatan rumah tangga ada. Bahkan juga tersedia berbagai macam desain penataan ruangan yang memang dibuat khusus oleh para designer dari IKEA, seperti inspirasi penataan kamar tidur, ruang tamu, kamar mandi, dan dapur. Bahagia juga jalan-jalan sambil cuci mata di sini hehe. 
Sudah sampai di ujung perjalanan, akhirnya ketemulah kita sama bagian kasir. Bayar-bayar. Nah, karena kita nggak bawa tas belanja, belilah kita di sana. Dan di sini juga sistemnya pembeli yang mandiri untuk memasukkan barang belanjaan ke dalam tas belanja yaa. 

Oiyaa, sebelum tadi menuju kasir dan bayar belanjaan, kita mampir ke restoran yang jadi tujuan utama kita. Akhirnya menemukan tempat yang sudah kita idamkan dan kita tunggu2 haha. Sistem pesan di restoran IKEA ini adalah pesan secara mandiri melalui mesin pesanan digital / online yang sudah tersedia di sana. Pilih-pilih menu, langsung bayar, nanti kita akan mendapatkan struk yang berisi nomor antrian. Tinggal tunggulah sampai nomor antrian kita tampil di layar. Di sini sistemnya pembeli harus mandiri ya sobat, seperti pesan menu di mesin sendiri, langsung ambil stroler untuk bawa makanan, ketika nomor kita sudah ready akan ditampilkan di layar, lanjut ambil makanan beserta nampan2nya dan pilih tempat duduk. Jika pesan minuman dan es krim juga mandiri kita ambil sendiri di mesin minuman/ es krimnya. Setelah selesai makan juga jangan lupa balikan lagi stroler dan nampan beserta piring-piring kotornya di tempat yang sudah disediakan. Usahakan serapi dan sebersih mungkin ya sobat. Bagus sih sistem pelayanan yang kayak gini :D Sukaa! Masih jarang juga di Indonesia haha. 

Oiya, sewaktu itu aku dan suami memesan Swedish Meatballs, Pasta, Minum, dan Es Krim. Untuk Swedish Meatballsnya seharga 60rb, sedangkan pastanya seharga 35rb rupiah. 

Ciputra World Surabaya - habisliburan.com

IKEA Ciputra World Surabaya - habisliburan.com

Swedish Meatballs IKEA Ciputra World Surabaya - habisliburan.com

Pasta dengan Planted Based Beef Bolognese IKEA Ciputra World Surabaya - habisliburan.com

Untuk Swedish Meatballsnya kita beli yang berjumlah 12 pcs, dikombinasi dengan mashed potato, dan ada saus strawberry, juga sayuran. Pastanya dikombinasi dengan saus beef bolognese. Mantabbb 👍 Kedua makanan utama yang kita pesan langsung habis ludes dengan cepat. Selain rasanya yang enak, juga karena kelaparan karena sudah berjalan jauh berkeliling-keliling di IKEA hehe. Oiya, untuk jam buka dari IKEA ini adalah mulai pukul 10.00 - 22.00 ya sobat. 

Sudah puas makan dan jalan-jalan, hari sudah semakin sore, maka kita putuskan untuk segera kembali ke stasiun untuk bersiap otw ke Jogja, karena kereta kita berangkat pukul 18.20. Perjalanan pulang ke Jogja kita tempuh selama kurang lebih 4 jam. Alhamdulillah pukul 22.24 kita sudah sampai lagi di Stasiun Tugu di Jogja. Pulang ke rumah langsung istirahat :D Puas banget alhamdulillah liburan singkat/ kilat kita kali ini. Diisi dengan jalan-jalan dan makan-makan. Next kita kemana lagi ya? hahaha. Oiya video perjalanan kita di Surabaya ini sudah kita upload di TikTok habisliburan yaa. Bisa kalian klik di sini :D Thankyou semuaa!

-Tulisan, Foto, dan Video Oleh : Lia Malinda -


Reactions

Posting Komentar

0 Komentar